Dan Pengamanan Pantai di Kawasan YIA Kulonprogo
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Warga
dari empat desa di Kabupaten Purworejo pada Kamis 6 Desember 2024,
menerima uang ganti rugi (UGR) dalam proyek pengendalian banjir Sungai
Bogowonto dan pengamanan pantai di kawasan bandara Yogyakarta
Internasional Airport (YIA) - Kulonprogo, DIY.
Kepala Kantor Pertahanan (BPN) Kabupaten Purworejo Andri Kristanto
selalu ketua panitia pengadaan tanah dalam proyek tersebut, merasa
senang dan bersyukur dalam momen terlaksananya pembayaran UGR untuk
warga empat desa tersebut. Pembayaran UGR itu, menjadi tahap terakhir
setelah musyawarah yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.